Kelas IP Address Pada Jaringan Komputer

Posted by YOUR IT SOLUTION

< data-ad-client="ca-pub-3890975320167131" data-ad-slot="8978403605"/ins>

IP Address adalah sebuah alamat pada komputer agar komputer bisa saling terhubung dengan komputer lain. IP Address terdiri dari 4 node dan setiap node terdiri dari range 0-255. Contoh IP Address seperti 192.168.1.10 dan ini adalah IPv4. IP Address Memiliki 2 bagian, yaitu Network ID dan Host ID , contoh 192.168.1.10. Secara default Net ID-nya adalah 192.168.1. dan Host ID nya adalah 10 (IP Class C). Setiap IP yang digunakan dalam suatu jaringan, Net ID-nya harus sama dan yang membedakan adalah Host ID. Agar mudah di mengerti kita misalkan dalam sebuah komplek perumahan, Net ID adalah nama blok dari komplek tersebut dan Host ID adalah nomor rumah yang terdapat di dalam komplek.

Dalam IP address dikenal 5 IP Address, yaitu Class A, Class B, Class C, Class D dan Class E. Semua Class didesain untuk kebutuhan dari jenisnya masing-masing Class, antara lain :

1. IP Class A

Pada Class A 8 bit pertama adalah Network ID, dan 24 bit selanjutnya adalah Host ID, Class A meiliki Network ID dari 0 sampai 127.

Kriteria:

  • Bit pertama dari IP address adalah 0.
  • Jadi jaringan dengan IP yang byte pertamanya : 0-127.
  • Hanya ada kurang dari 128 jaringan Class A.
  • Setiap jaringan Class A bisa mempunyai jutaan host.
Jika bit pertama dari IP Address adalah 0, address merupakan network Class A. Bit ini dan 7 bit berikutnya (8 bit pertama) merupakan bit network sedangkan 24 bit terakhir merupakan bit host. Dengan demikian hanya ada 128 network Class A, yakni dari nomor 0.xxx.xxx.xxx sampai 127.xxx.xxx.xxx, tetapi setiap network dapat menampung lebih dari 16 juta (256^3) host (xxx adalah variabel, nilainya dari 0 s/d 255).


2. IP Class B

Pada Class B 16 bit pertama adalah Network ID, dan 16 bit selanjutnya adalah Host ID, Class B memiliki Network ID dari 128 sampai 191.

Kriteria:

  • Bit pertama dari IP address adalah 10.
  • Jadi jaringan dengan IP yang byte pertamanya : 128-191.
  • Terdapat ribuan jaringan Class B.
  • Setiap jaringan Class B bisa mempunyai ribuan host.

Jika 2 bit pertama dari IP Address adalah 10, address merupakan network Class B. Dua bit ini dan 14 bit berikutnya (16 bit pertama) merupakan bit network sedangkan 16 bit terakhir merupakan bit host. Dengan demikian terdapat lebih dari 16 ribu network Class B (64 x 256), yakni dari network 128.0.xxx.xxx – 191.255.xxx.xxx. Setiap network kelas B mampu menampung lebih dari 65 ribu host (256^2).



3. IP Class C

Pada Class C 24 bit pertama adalah Network ID, dan 8 bit selanjutnya adalah Host ID, Class C memiliki network id dari 192 sampai 223.

Kriteria:

  • Bit pertama dari IP address adalah 110.
  • Jadi jaringan dengan IP yang byte pertamanya 192 – 223.
  • Terdapat jutaan jaringan Class C.
  • Setiap jaringan Class C hanya mempunyai kurang dari 254 host. 

Jika 3 bit pertama dari IP Address adalah 110, address merupakan network Class C. Tiga bit ini dan 21 bit berikutnya (24 bit pertama) merupakan bit network sedangkan 8 bit terakhir merupakan bit host. Dengan demikian terdapat lebih dari 2 juta network Class C (32 x 256 x 256), yakni dari nomor 192.0.0.xxx sampai 223.255.255.xxx. Setiap network Class C hanya mampu menampung sekitar 256 host.



4. IP Class D

IP Class D digunakan untuk multicasting, yaitu penggunaan aplikasi secara bersama-sama oleh beberapa komputer, dan IP yang bisa digunakan adalah 224.0.0.0 – 239.255.255.255.

Kriteria :
  • Bit pertama dari IP address adalah 111.
  • Nomor jaringan dengan IP yang byte pertamanya lebih dari 223.
  • Merupakan address yang dialokasikan untuk kepentingan khusus.

Khusus Class D ini digunakan untuk tujuan multicasting. Dalam kelas ini tidak lagi dibahas mengenai netid dan hostid. Jika 4 bit pertama adalah 1110, IP Address merupakan Class D yang digunakan untuk multicast address, yakni sejumlah komputer yang memakai bersama suatu aplikasi (bedakan dengan pengertian network address yang mengacu kepada sejumlah komputer yang memakai bersama suatu network). Salah satu penggunaan multicast address yang sedang berkembang saat ini di Internet adalah untuk aplikasi real-time video conference yang melibatkan lebih dari dua host (multipoint), menggunakan Multicast Backbone.

5. IP Class E

Memiliki range dari 240.0.0.0-254.255.255.255. IP ini digunakan untuk eksperimen yang dipersiapkan untuk penggunaan IP address di masa yang akan datang.

Kriteria :
  • Bit pertama dari IP address adalah 11110.
  • Merupakan address yang dialokasikan untuk Eksperimen.

Kelas terakhir adalah Class E (4 bit pertama adalah 1111 atau sisa dari seluruh Class). Pemakaiannya dicadangkan untuk kegiatan eksperimental. Juga tidak ada dikenal net ID dan host ID di sini.

Demikianlah macam Class IP pada jaringan komputer. Semoga membantu ^^.

Related Post



Cara Mengetahui IP address Komputer Kita said...

Artikel tentang kelas-kelas IP Address nya bagus gan.. sukses terus buat agan.. salam blogger Indonesia

Post a Comment